ads

Minggu, 08 Januari 2012

QPR Berhentikan Warnock


FOTO:Reuters/Eddie Keogh
London - Serangkaian hasil buruk yang didapat Queens Park Rangers membuat manajer Neil Warnock kehilangan jabatannya. The Hoops baru saja resmi memberhentikan pria berusia 63 tahun itu.

QPR cuma menang sekali dalam 11 pertandingan terakhir di Premier League, yakni atas Stoke City pada 19 November silam. Hasil buruk tersebut membuat Joey Barton cs. terlempar ke peringkat ke-17 klasemen sementara Premier League dengan 17 poin dari 20 laga, unggul satu poin atas Bolton Wanderers yang menghuni zona merah.

Di Piala FA, QPR juga nyaris tersingkir di babak ketiga. Mereka ditahan Milton Keynes Dons 1-1 dan terpaksa menjalani laga ulangan.

Sejumlah hasil mengecewakan itu membuat pihak klub kehabisan kesabaran. Mereka pun memecat Warnock yang sudah bekerja di Loftus Road sejak Maret 2010.

"Keputusan ini dibuat demi kepentingan klub dan saya bisa meyakinkan semua orang bahwa ini bukan keputusan yang mudah. Sayangnya, beberapa hasil buruk akhir-akhir ini membuat posisi kami di klasemen cukup mengkhawatirkan dan manajemen merasa inilah saat yang tepat untuk membuat perubahan," terang Chairman QPR, Tony Fernandes, di situs resmi klub.

"Selama di klub, Neil sudah berbuat dengan kejujuran, profesionalisme, dan integritas. Secara pribadi, saya ingin mengucapkan terima kasih atas kontribusi yang signifikan selama 22 bulan terakhir. Saya benar-benar berharap dia mendapatkan yang terbaik dan dia akan selalu disambut di Loftus Road," tambahnya.

Warnock sendiri mengaku kecewa dengan pemecatannya ini. Tapi, dia akan meninggalkan jabatannya dengan kepala tegak.

"Tentu saja saya sangat kecewa, tapi karena sudah mencapai begitu banyak hal, saya meninggalkan klub dengan rasa bangga. Saya menikmati waktu saya di sini lebih daripada di tempat-tempat lainnya dan fans QPR sangat brilian bagi saya. Mereka layak merasakan sukses," ujarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar