ads

Selasa, 10 Januari 2012

Reja Sayangkan Kelengahan Lazio



FOTO:(Reuters)
Roma - Setelah unggul dua gol duluan, Lazio membuat kesalahan dengan membiarkan Verona menyamakan kedudukan. Edi Reja menyayangkan kelengahan Biancoceleste kendati pada akhirnya lolos.

Memainkan laga perdelapanfinal Coppa Italia di Olimpico, Rabu (11/11/2012) dinihari WIB, Lazio langsung tancap gas sehingga berhasil unggul 2-0 lewat Andre Dias dan Tomasso Rocchi sebelum laga berjalan selama satu jam.

Akan tetapi, Verona memanfaatkan kesalahan tim tuan rumah untuk menyeimbangkan permainan melalui Emanuele Berretoni dan Marco D'Alessandro sebelum Hernanes tampil sebagai pahlawan Lazio dengan golnya untuk menutup laga dengan kemenangan 3-2.

Hasil ini melajukan Lazio ke babak delapan besar Coppa Italia dan akan menantang pemenang antara AC Milan melawan Novara.

Reja menilai kemenangan ini penting yang mendongkrak kepercayaan diri timnya. Namun, ia juga menyayangkan kesalahan yang dibuat skuadnya karena membiarkan lawan sampai bisa menyamakan kedudukan.

"Ini adalah kemenangan yang sangat penting karena kami bekerja lebih keras dari yang diperkirakan melawan Verona, yang ternyata tim yang bagus, secara fisik maupun teknik," sahut Reja di Rai Sport.

"Kami membuat kesalahan yang tidak boleh terulang, dengan membiarkan Verona menyamakan kedudukan."

"Kemenangan di menit-menit akhir memberi kami ketenangan dan kepercayaan diri untuk laga-laga selanjutnya. Di babak pertama dan di akhir para pemain kami memberikan segalanya, meski mereka tidak dalam kondisi fisik dan mental yang terbaik," pungkas Reja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar